Apa dampak dari tingkat pendidikan penduduk indonesia yang masih rendah?


Kelas: VIII
Mata pelajaran: IPS
Materi: Kependudukan
Kata kunci: Pendidikan Rendah

Saya akan mencoba menjawab pertanyaan ini dengan dua jawaban:

Jawaban pendek:

Dampak dari tingkat pendidikan penduduk Indonesia yang masih rendah:

1. Banyaknya pengangguran
2. Pendapatan pekerja yang rendah
3. Perkembangan ekonomi lambat
4. Mudah dipengaruhi isu dan berita bohong
5. Adanya kebiasaan buruk di masyarakat

Jawaban panjang:

Tingkat pendidikan penduduk indonesia yang masih rendah, dilihat dari banyaknya angka putus sekolah dan rendahnya kunlah pekerja yang sudah menamatkan pendidikan tinggi atau kuliah. Akibat dari kondisi ini adalah:

1. Banyaknya pengangguran

Pekerja berpendidikan rendah tidak memiliki ketrampilan maupun pendidikan yang mencukupi. Akibatnya mereka akan sulit mencari pekerjaan. Sebagian besar lowongan pegawai negeri sipil dan pegawai perusahaan mensyaratkan lulus sarjana (S1) atau diploma (D3) akibatnya banyak pekerja yang hanya tamat sekolah tidak dapat bekerja dan menganggur.

2. Pendapatan pekerja yang rendah

Pekerja berpendidikan rendah yang bisa mendapatkan pekerjaan umumnya bekerja di pekerjaan kasar dan sektor informal, yang memiliki gaji rendah. Akibatnya pekerja ini akan terancam kemiskinan dan sulit memenuhi kebutuhan sehari-hari.

3. Perkembangan ekonomi lambat

Karena kutangnya jumlah pekerja dengan pendidikan tinggi, kegiatan perekonomian yang memerlukan sumber daya unggul tidak dapat berkembang. Akibatnya industri manufaktur sulit berkembang dan Indonesia akan hanya bisa mengekspor bahan baku mentah yang berharga rendah.

4. Mudah dipengaruhi isu dan berita bohong

Penduduk dengan pendidikan rendah biasanya tidak memiliki pengetahuan luas atau kemampuan berpikir kritis. Maka mereka akan mudah terpengaruh isu dan berita bohong (hoax) dan dapat mudah terpengaruh ajakan yang memanfaatkan sentimen suku, agama dan ras (SARA).

Jika Kalian ingin mencari jawaban lainya, Baca Juga :  Dampak yang muncul dari sebaran penduduk yang tidak merata dari aspek, sosial,ekonomi,budaya ,dan politik, mohon dijawab ya

5. Adanya kebiasaan buruk di masyarakat

Penduduk berpendidikan rendah akan banyak memiliki resiko melakukan kegiatan yang buruk dan merugikan. Hal ini terjadi karena mereka tidak tahu dan acuh tak acuh terhadap resiko perbuatannya. Misalnya adalah membuang sampah sembarangan, buang air sembarangan, merusak fasilitas umum dan berkendara dengan tidak tertib.



Sudah Tepatkah jawaban diatas ? jika kurang tepat kamu bisa mencari jawaban pengganti dikolom pencarian web WIKITANIC.COM ya

Author: admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *