Apa nama bahan bakar pesawat terbang?


Kelas: XI

mata pelajaran: Kimia

materi:
Senyawa Hidrokarbon


Kata kunci: avtur dan avgas



Pembahasan:


 


Bahan bakar pesawat terbang ada dua jenis, tergantung dari
jenis mesin pesawat terbang:


 


1. Avtur, untuk pesawat terbang bermesin jet


 


Bahan bakar jet, sering disebut bahan bakar turbin
penerbangan (Aviation Turbine Fuel, disingkat Avtur), adalah jenis bahan bakar
penerbangan yang dirancang untuk digunakan di pesawat yang menggunakan mesin
turbin gas pada pesawat jet. Karena pesawat jet adalah jenis pesawat yang
banyak digunakan pada penerbangan komersil maka sebagian besar bahan bakar
pesawat adalah jenis avtur ini.


 


Avtur umumnya tidak berwarna atau diwarnai dengan warna
kemerahan. Bahan bakar yang paling umum digunakan adalah Avtur dari jenis Jet A
dan Jet A-1, yang diproduksi dengan spesifikasi internasional standar. Sementara
Avtur jenis Jet B, biasanya digunakan untuk meningkatkan kinerja pada cuaca
dingin.


 


Bahan bakar jet atau Avtur adalah campuran sejumlah hidrokarbon
yang berbeda. Bahan bakar jet jenis jenis Jet A dan Jet A-1 terdiri dari kerosen
atau alkana yang memiliki kisaran jumlah karbon dalam senyawa penyusunnya antara
sekitar 8 dan 16. Bahan bakar avtur tipe Jet B memiliki antara sekitar 5 dan 15
atom karbon per molekul.


 


2. Avgas, untuk pesawat terbang bermesin
baling-baling


 


Avgas digunakan untuk pesawat kecil yang menggunakan
baling-baling. Avgas termasuk jenis bahan bakar pembakaran dalam (internal
combustion).


 


Komponen minyak bumi utama yang digunakan dalam pencampuran
avgas adalah alkilat, yang pada dasarnya merupakan campuran dari berbagai isooktan.
Avgas memiliki tekanan uap yang lebih rendah dan lebih seragam daripada bensin
otomotif sehingga tetap berada dalam keadaan cair meski tekanan atmosfer berkurang
pada ketinggian tinggi.


 




Jika kamu ingin mencari jawaban lainya, kamu bisa membuka beberapa postingan yang mungkin akan kamu butuhkan ketika menemui soal soal yang kamu kerjakan.

Leave a Comment